Pasang Pelindung Sokbreker Biar Lebih Awet Hanya Butuh Dana Segini

Uje - Selasa, 30 Juli 2019 | 15:40 WIB

Shock save 7Gear terpasang (Uje - )

GridOto.com - Pelindung sokbreker bisa membuat sokbreker jadi lebih awet lho.

Karena pelindung sokbreker bisa membuat kotoran tidak mudah menumpuk dan tidak membuat sil jadi gampang jebol.

Pelindung sokbreker banyak tersedia di pasaran salah satunya adalah merek 7Gear Shock Saver.

"Bahan yang dipilih lentur dan tidak membuat kinerja sokbreker terhambat," terang Adet Vriono owner 7Gear Equipment

(Baca Juga: Ini Kelebihan dan Kekurangan V-Belt Double Teeth di Motor Matic)

"Bahannya juga cukup tebal dan anti air, cocok untuk motor-motor trail atau motor yang sering turing," tambahnya.

"Dengan pelindung sokbreker kotoran jadi tidak gampang menumpuk karena terhalang oleh pelindung ini," jelasnya.

"Kalau sudah kotor tinggal lepas dan bersihkan dengan cara dicuci lalu pasang lagi," tambah Adet yang punya store di Jl. Pertengahan No. 103, Cijantung, Jakarta Timur.

"Jadi tidak perlu repot-repot bongkar sokbreker kalau kotor," jelasnya.

(Baca Juga: Akibat Komponen Kecil Ini Motor Bisa Mati Mendadak! Cek Videonya)

Soal harga berbeda antara pelindung depan dan belakang.

"Untuk pelindung sokbreker depan harganya Rp 210 ribu," terangnya.

"Sementara untuk sokbreker belakang Rp 100 ribu saja," tutup Adet yang bisa dikontak di nomor 0878-8754-9076 atau 0813-8030-7770