Hasil F1 Jerman: Tim Mercedes Enggak Dapat Point, Ini yang Pertama Sejak 12 Bulan Lalu

Fendi - Senin, 29 Juli 2019 | 00:36 WIB

Valtteri Bottas yang diharapkan bisa menyelamatkan muka tim Mercedes di F1 Jerman, kecelakaan menjelang balapan tinggal 7 lap (Fendi - )


GridOto.com – Tim Bercedes mengalami mimpi buruk saat berlaga di kandang sendiri pada GP F1 Jerman, Minggu (28/7/2019), kedua pembalapnya gagal mendapat point.

Balapan di sirkuit Hockenheim berlangsung dalam kondisi  trek basah akibat hujan.

Sepanjang lomba, kondisi trek berubah-ubah, basah dan kering.

Lewis Hamilton yang memimpin sejak start dari pole position, dua kali melintir pada lintasan yang masih basah, membuatnya finish di urutan 11.

(Baca Juga: Hasil F1 Jerman: Balapan Kacau, Max Verstappen Menang, Sebastian Vettel dari 20 Finis Ke-2)

Valtteri Bottas yang diharapkan bisa naik podium, tergelincir di lap 57 atau balapan tinggal 7 lap lagi.

Bos tim Mercedes, Toto Wolff pun tampak kesal.

Maklum saja, ronde ke-11 F1 Jerman ini bertepatan dengan peringatan 125 tahun Mercedes-Benz di motorsport.

Twitter/F1
Mobil Lewis Hamilton mencium tembok pembatas sirkuit Hockenheim di F1 Jerman, balapannya pun jadi kacau

Juga balapan yang ke-200 bagi Mercedes.

Setelah balapan, Toto Wolff mengkritik persiapan tim Mercedes untuk balapan kandang mereka setelah mengalami mimpi buruk di Hockenheimring.

"Saya pikir kita memiliki start yang baik dengan kecepatan yang bagus,” ujar Toto Wolff, dirilis GridOto.com dari motorsportweek.com.

“Kemudian Anda mengalami insiden, crash dalam kondisi sulit, panggilan (masuk pit) yang salah" jelasnya.

"Sangat disayangkan (untuk Hamilton), menabrak tepat di pintu masuk pit lane. Anda tidak siap,” sambungnya.

(Baca Juga: Klasemen F1 2019: Poin Pembalap Papan Atas Makin Rapat)

“Kami membuat panggilan yang salah setelah itu, namun kemudian semuanya datang bersamaan karena banyak pembalap yang crash," jelasnya.

"Secara keseluruhan bagi kami itu adalah hari yang buruk, bagi pembalap itu adalah hari yang buruk, itu tidak bisa jauh lebih buruk,” kesalnya.

"Ini menunjukkan bahwa kamu tidak boleh main-main dengan pekerjaan. Kamu harus berkonsentrasi pada pekerjaan,” katanya.

“Kami tidak percaya takhayul tetapi kami percaya pada karma dan ini adalah hari untuk belajar," pungkas Toto Wolff

Gagal mendulang point di F1 Jerman ini yang pertama sejak GP F1 Austria pada 1 Juli 2018.