GridOto.com - Pada GIIAS 2019, PT Astra Honda Motor resmi berjualan Honda Monkey di Indonesia.
Motor berdimensi mini gaya retro modern ini didatangkan ke Indonesia melalui skema impor.
Menariknya, Honda Monkey yang didatangkan ke Indonesia serupa dengan yang ada di Eropa.
Lantas apa kelebihan Honda Monkey untuk pasar Indonesia dan Eropa ini?
(Baca Juga: Cari Ban Motor Lawas dan Klasik, Ukuran Apa Saja yang Tersedia?)
"Honda Monkey sendiri punya kode produksi Z125MA," buka Endro Sutarno, Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM) kepada GridOto.com
Sedangkan untuk pasar khusus Indonesi dan Eropa ada kodenya.
"Honda Monkey yang khusus untuk pasar Indonesia atau Eropa punya kode ED / In," jelas pria yang akrab disapa Pak Endro ini.
"Sedangkan untuk pasar Australia itu U dan Taiwan FO," tambahnya di Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang, Banten.
(Baca Juga: Gardan Motor Matic Diisi Oli Transmisi Mobil? Ini Komentar Spesialis)