Bikin Yamaha R15 Bergaya Klasik? Coba Pakai Konsep RX100 Begini

Fedrick Wahyu - Kamis, 25 Juli 2019 | 19:57 WIB

Modifikasi digital gabungan Yamaha R15 dan Yamaha RX100 (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Modifikasi atau kustom bergaya klasik memang mempunyai daya tarik dan pesonanya tersendiri.

Makanya banyak motor modern yang sengaja dikustom menjadi bergaya klasik, seperti motor yang satu ini.

Modifikasi digital (digimod) dari Autologue Design ini menggabungkan Yamaha R15 dengan Yamaha RX100.

Hasilnya pun luar biasa menarik, karena tanpa fairing dan kesan lawas begitu kuat terpancar.

Autologue Design
Modifikasi digital gabungan Yamaha R15 dan Yamaha RX100

(Baca Juga: Yamaha R15 v3 Tampil Meriah Pakai Decal Biru dan Kuning Cerah)

Ciri khas dari RX100 terlihat di bagian depan terutama lampu bulat dengan list krom dan sein besarnya.

Selain itu panel instrumen atau speedometernya juga semakin menambah kesan klasik dari motor ini.

Bagian subframe juga dibuat lebih datar ala motor-motor lawas dan ditumpangi jok simpel yang diujungnya ada stoplam berukuran cukup besar.

Tangki hingga bodi-bodinya dibuat simpel ala Yamaha RX100 tapi untuk rangka, mesin dan kaki-kaki pakai punya R15.

(Baca Juga: Pantes Enggak Kalau Yamaha R15 Dikasih Kepala Kawasaki H2 Begini?)

Terbukti dari rangkanya yang masih bermodel delta box hingga garpu depan upside down.

Untuk rodanya kini menggunakan pelek jari-jari biar terkesan klasik tapi tetap ada rem cakram depan-belakang bawaan R15

Bahkan untuk knalpot pun motor ini masih menggunakan bawaan dari Yamaha R15.

Oh iya, konsep ini diberi nama RX15 yang terpampang di side cover untuk menegaskan kalau ini gabungan dari Yamaha R15 dan RX100.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Rx + r15 = ? With the #rd3 getting so much attention , here’s another project that could be super fun. The #rx15 ! What do you think ? #autologuedesign #rx100 #rx135 #r15 #r15v1

A post shared by Autologue Design™ (@autologuedesign) on