Kawasaki Ninja 250 Urban Fighter, Makin Sangar Tanpa Fairing Plastik

Fedrick Wahyu - Rabu, 24 Juli 2019 | 20:55 WIB

Kawasaki Ninja 250R Urban Fighter (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Pasangan suami istri, Max dan Erica membangun motor sejak tahun 2016 dengan platform Droog Moto.

Motor-motor garapan mereka punya ciri khas bergaya modern, street fighter dan ada rasa scrambler juga.

Dan garapan mereka yang terbaru ini bisa banget diaplikasikan buat motor-motor di Indonesia karena berbasis Kawasaki Ninja 250R.

Droog Moto
Tampilannya tetap kekar meski tanpa fairing

Rombakan pertama pada motor berjuluk 'DM-015 The Urban Fighter' ini ada pada bagian subframe.

Baca Juga: Kawasaki Ninja KR150 Street Racing, Suka Main Bareng Motor Sport 250cc

Kemudian dilanjut dengan mengganti garpu teleskopik bawaan dengan upside down milik Suzuki Hayabusa.

Selanjutnya tangki dibuatkan baru dengan desain mengotak khas Droog Moto yang tampak serasi dengan jok kustom tipisnya.

Droog Moto
Tangkinya didesain mengotak sehingga tampak lebih kokoh