Hyundai Accent 2020 Mendapat Pembaruan, Katanya Lebih Hemat BBM!

Dia Saputra - Selasa, 23 Juli 2019 | 18:22 WIB

Hyundai Accent tahun 2020 (Dia Saputra - )

GridOto.com - Hyundai Accent pada tahun 2020 akan mendapatkan pembaruan di bagian mesin yang diklaim akan menghemat konsumsi bahan bakarnya.

Sedan ini direvisi oleh Hyundai di bagian mesin yang akan menggunakan empat silinder 1.600 cc dan menggunakan transmisi otomatis, bagian interior serta fitur-fiturnya juga diperbarui.

Hyundai Accent sebelumnya masih menggunakan mesin G1.6 yang dilengkapi port injection dengan dua injektor per silinder.

Pihak Hyundai kali ini mulai meningkatkan efisiensi bahan bakar dan mengurangi emisi gas buang sisa pembakaran pada produknya yang akan dikenalkan tahun depan.

(Baca Juga: Penampilan Gagah Hyundai Kona Bergaya ALTO di GIIAS 2019)

Selubung air radiator yang sempit menambah efisiensi, sementara koil pengapian yang baru dan katup EGR dirancang untuk meningkatkan stabilitas pembakaran, yang menjanjikan penghematan bahan bakar.

Meski Hyundai Accent ada yang transmisi otomatis, namun pihak Hyundai tidak menghilangkan Hyundai Accent yang mengunakan transmisi manual.

Hyundai menyebut CVT dengan sebutan IVT kependekan dari Intelligent Variable Transmission.

Selain memberikan efisiensi yang unggul, Hyundai juga melakukan perbaikan dalam mensimulasikan pergeseran transmisi berdasarkan kondisi mengemudi.

(Baca Juga: Yang Ngincer Hyundai H-1 Royale Mesti Lihat Video Ini. Ulasannya Lengkap!)