GridOto.com - Halo teman-teman. Di tahun 2019 ini PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia meluncurkan 3 mobil terbarunya di Indonesia.
Salah satunya adalah Mitsubishi Eclipse Cross.
Mitsubishi Eclipse Cross yang masuk ke Indonesia merupakan mobil compact SUV baru yang didatangkan langsung dari Jepang, alias CBU Jepang.
(Baca Juga: Jangan Penasaran Lagi! Segini Harga Mitsubishi Eclipse Cross di GIIAS 2019)
Desain dari Mitsubishi Eclipse Cross ini memberikan ciri khas dan daya tarik tersendiri.
Tidak hanya desainnya saja, untuk fitur yang ditawarkan baik dari segi entertainment ataupun safety juga cukup banyak.
Langsung saja simak videonya, ulasan lengkap Mitsubishi Eclipse Cross yang dipandu oleh Host GridOto, Radityo Herdianto.