Kasih Sentuhan Modif Dikit, Honda Winner X 150 Jadi Makin Sporty

Fedrick Wahyu - Kamis, 18 Juli 2019 | 22:20 WIB

Modifikasi digital Honda Winner X 150 (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Honda Winner X 150 yang dirilis di Vietnam merupakan versi facelift dari Honda Winner 150, atau yang di Indonesia beredar dengan nama Honda Supra GTR 150.

Belum lama keluar, motor ini ternyata sudah kena sentuhan modifikasi biar tampilannya makin keren.

Salah satunya adalah hasil garapan dari akun Instagram @julaksendiedesign berikut ini.

Modifikasi digital (digimod) pada Honda Winner X 150 ini sebenarnya cukup sedernaha, tapi mampu membuat tampilannya makin sporty.

(Baca Juga: Honda Supra Sleeper, Tampang Standar Tapi Mesin Sudah 190cc!)

Mulai dari bagian kepala yang kini diberi windshield yang bentuknya mirip punya Yamaha Aerox.

Lalu ada tambahan lever guard sehingga kesan macho dan sporty makin kental.

honda.com.vn
Pilihan warna Honda Winner X 150 non ABS

Berikutnya ada tambahan aksen merah di sekitara headlamp sehingga mempertegas wajah Winner X ini.

Tak ketinggalan suspensi depan juga diganti dengan model upside down agar makin kekar.