Subaru Outback 2020 Punya 7 Pilihan, Varian Termahal Rp 500 Jutaan, Apa Fitur Menariknya?

Dia Saputra - Rabu, 17 Juli 2019 | 10:58 WIB

Subaru Outback 2020 (Dia Saputra - )

GridOto.com - Subaru akan mengeluarkan Outback 2020 dengan tuju pilihan dan penawaran harganya berbeda-beda sesuai fitur yang dibawakan  Outback 2020.

Outback ini hadir dengan sistem Subaru EyeSight, lampu LED, Apple CarPlay dan kemampuan Android Auto, roda 18 inci, dan sistem penggerak semua roda.

Subaru juga merubah suara mesinnya, karena jika dilihat dari pendahulunya banyak pengemudi yang terganggu dengan suara kerja mesin.

Kini pengemudi Subaru Outback akan mendapatkan kedamaian di dalam perjalanan saat mengemudi.

(Baca Juga: Subaru WRX Pink Ceper Enggak Sabar Lewat Turunan, Berakhir Sedih!)

Subaru memiliki tuju model Outback 2020 dan untuk seri paling rendah di bandrol $ 27.655 atau setara Rp 385.730.634,80 dengan kurs dollar Amerika $1 = Rp 13.951.

Sedangkan untuk kelas premium harganya $ 29.905 setara Rp 417.213.991,28.

Untuk kelas premium Subaru Outback dilengkapi dengan sistem informasi bergaya tablet 11,6 inci, dan pengontrol iklim mode ganda.

Model limited akan hadir dengan harga $ 34.465 setara Rp 480.831.974,90.

(Baca Juga: Subaru Impreza Tampil Elegan Pakai Warna Mencolok dan Kaki-kaki Kandas)