GridOto.com - Di era digital dewasa ini, semua orang tentu ingin terlihat bagus di media sosial yang mereka miliki.
Entah untuk sekadar berbagi pengalaman atau memamerkan kemapanan dan apa yang ia mampu dapatkan.
Hal tersebut semata guna mendapat validasi dari follower akan kehidupan yang telah ia gapai.
Namun seberapa jauh usaha kalian demi validitas dari masyarakat di jagat dunia maya dalam bentuk like?
(Baca Juga: Dasar Netizen, Driver Ojol Di-bully Gara-gara Tak Mau Antar Penumpang Wanita)
Dilansir dari Worldofbuzz.com, seorang anak di Malaysia diketahui memilih untuk berfoto dengan mobil-mobil sport yang terparkir guna 'panjat sosial'.
Ia berfoto dengan mobil-mobil sport yang terparkir lalu mempostingnya di media sosial yang ia miliki dengan caption 'Always push yourself'.
Tanpa disadari si bocah, pemilik mobil tersebut mengetahui postingan anak itu dengan mobilnya.
Mobil Mazda RX-8 milik NM ini memang terlihat menawan dengan modifikasi genre balap serta dicat dengan warna silver gelap.
(Baca Juga: Honda Vario Kehabisan Bensin, Niat Minta Tolong Malah Di-bully Netizen)
Mazda RX-8 ini jadi terkesan gahar namun sedikit misterius.
Si pemilik, NM, pun memposting screenshot dari foto bocah yang bersama mobilnya, di akun twittter miliknya @Marisalerose.
Dalam cuitan gadis pemilk Mazda RX-8 itu mengatakan bahwa sebenarnya tidak mempermasalahkan mobinya digunakan untuk berswafoto.
Namun yang membuat ia merasa 'geli' adalah cara si bocah menanggapi komentar dari netizen.
(Baca Juga: Dasar Netizen, Orang Mau Jual Yamaha R15 Malah Di-bully. Ada Apa?)
Dalam postingan yang bocah tersebut bagikan di Instagramnya, terdapat salah seorang yang mengkomentari postingannya tersebut.
"Wow, kaya sekali idola satu ini," ujar pengguna akun Instagram dengan nama @aimhaiakll pada kolom komentar.
Yang tak habis pikir adalah jawaban dari si bocah menanggapi komentar tersebut yang memberi kesan ia sedang merendah.
"Ini semua hanya duniawi, bro" jawab si bocah atas komentar tersebut.
(Baca Juga: Video Viral Driver Ojol Maki-maki Satpam, Diduga Karena Peraturan Gedung Terlalu Ketat)
Sontak hal tersebut membuat NM merasa geli dengan tingkah anak itu dan memposting di akun Twitternya.
Ia pun tak menyangka si anak yang berfoto dengan Mazda RX-8nya akan mendapat bully-an dan kecaman dari warganet.
NM pun merasa kasihan dengan perlakuan warganet yang membully si anak di media sosial.
Lalu ia memutuskan untuk menemui si anak dan melihat keadaannya.
(Baca Juga: Viral Ikan Asin, Polisi Temukan STNK Penggelapan Kendaraan di Rumah Rey Utami)
Akhirnya, NM, wanita cantik pemilik mobil tersebut berhasil menemui anak tersebut dan meminta warganet untuk tidak membully anak itu lagi.
Hal tersebut ia sampaikan dalam postingan Twitter miliknya sembari mengajak anak itu berswafoto dengan mobilnya.
You guys kecam him, of course I had to come see if he’s okay???? I started it anyways, he’s a good kid. Fullstop pic.twitter.com/FYlZCXY2N8
— NM (@Marisalerose) July 10, 2019
Postingan dari si cantik NM ini pun mendapat perhatian dari warganet hingga mendapat retweet sebanyak 14,8 ribu.
Yang menjadi pertanyaan besar adalah haruskah anak zaman sekarang ikut panjat sosial dengan berfoto dengan mobil sport orang lain?
Tapi kalau GridOto sendiri sih mau aja soalnya yang empunya RX-8 cantik, gak tahu deh gimana kalau sobat. Hehe