Hafizh Syahrin Didepak Tim KTM Tech3, Apa Kata Bos Tim Petronas Yamaha?

Fendi - Sabtu, 13 Juli 2019 | 18:26 WIB

Pembalap Malaysia Hafizh Syahrin bakal kehilangan posisi di kelas MotoGP tahun depan (Fendi - )


GridOto.com – Perjalanan Hafizh Syahrin di MotoGP akan berakhir musim ini, setelah didepak dari tim Red Bull KTM Tech3, apa komentar bos Petronas Yamaha SRT?

Red Bull KTM Tech3 baru saja menunjuk pembalap Moto2 Brad Binder untuk memperkuat timnya tahun depan.

Yang berarti pula menggeser posisi Hafizh Syahrin setelah kesulitan bersaing di tim tim satelit KTM ini dibandingkan rekan setimnya Miguel Oliveira.

Kemana Hafizh Syahrin akan bersandar untuk meneruskan balapannya, masih belum jelas.

(Baca Juga: Resmi! Tim Tech3-KTM Rekrut Brad Binder ke Kelas MotoGP, Depak Hafizh Syahrin)

Yang pasti, peluangnya sangat tipis baginya untuk tetap berada di kelas MotoGP tahun depan.

Apalagi tim MotoGP asal negaranya, Petronas Yamaha Sepang Racing Team sudah tidak memiliki lowongan.

Jika Hafizh ingin tetap balapan, ia harus turun ke kelas Moto2 dan satu-satunya pilihan logis akan datang dari CEO Sepang International Circuit (SIC).

Twitter/johanstigefelt
Razlan Razali (kanan) bos Petronas Yamaha Sepang Racing Team

Yaitu Razlan Razali, yang juga bos tim Petronas Yamaha SRT.

Melihat situasi yang dihadapi Hafizh Syahrin, Razlan Razali angkat bicara, seperti dikutip GridOto.com dari nst.com.my.