Terungkap, Begini Ciri-Ciri Mobil Tahan Peluru alias Armoured Car

Dwi Wahyu R. - Selasa, 9 Juli 2019 | 19:00 WIB

Mobil Presiden Amerika Serikat (Dwi Wahyu R. - )

(Baca Juga: Selain Mewah, Mobil Kepresidenan Baru Jokowi Juga Tahan Peluru)

Bagian ini dipersenjatai pelat baja yang diperkuat titanium, aluminium plus dilapisi keramik dalam menahan terjangan senjata.

Pelat tahan peluru ini dibuat dari baja khusus.

Kompartemen penumpang dilindungi pelat tahan peluru pada pintu, atap, pilar, ruang kaki depan, serta pada sekat antara tempat duduk penumpang belakang dengan bagasi.

Bahkan bagian dek dibuat dari lempeng baja yang dikembangkan khusus untuk memberikan perlindungan maksimal terhadap ledakan.

Selain itu bagian ini, terutama sasis, diperkuat dengan kevlar dan logam setebal 5 inci di bawah mobil yang tahan bom dan granat.

https://www.newspress.co.uk
Armoured car

(Baca Juga: Sulit Kabur Dari Rezvani, Mobil Setengah Tank Yang Tahan Peluru, Juga Bisa Melacak Di Malam Hari)

Kekuatan lapisan antipeluru ini digolongkan dalam kategori sesuai jenis senjata yang mampu ditahannya menurut penggolongan badan militer dunia.

Beberapa fitur esktra lainnya antara lain pemadam api, exhaust tahan ledakan, tangki bahan bakar yang mampu menutup secara otomatis, dan penyuplai oksigen untuk kabin.

Oh ya, tersedia juga pelatihan khusus bagi pengemudi mobil-­mobil ini dan layanan aftersales yang terjamin.

Mobil­-mobil istimewa ini biasanya merupakan pesanan para negarawan atau pemimpin­pemimpin perusahaan.