GridOto.com - Banyak yang bisa dilakukan oleh para komunitas otomotif di akhir pekan.
Salah satu yang tak biasa dilakukan adalah oleh komunitas otomotif Toyota Owner Club (TOC).
TOC adalah wadah yang menaungi 18 komunitas dari berbagai jenis varian besutan Toyota.
Kali ini komunitas tersebut mengadakan media training yang merupakan agenda resmi tahunannya.
(Baca Juga: KTCI Rayakan Ultah Kedua yang Berbuah Manis)
Pelatian ini memberikan pengalaman dan informasi bagaimana komunitas menjalin hubungan dengan media.
"Waduh sangat beruntung banget kita dapat menjadi bagian dalam kegiatan ini mengingat di era sekarang portal media dan media sosial sangat cepat menyebarkan informasi terutama dalam kegiatan yang akan komunitas lakukan," ujar Sapto Prayitno Ketua Umum Komunitas Toyota Calya Indonesia (KTCI), Sabtu (6/7/2019).
Tujuan diadakan kegiatan ini untuk memberikan pengalaman baru dan informasi baru dalam menjalin hubungan dengan para pelaku media.
Bahkan bagaimana membuat konten yang tepat sasaran dapat dtrima oleh masyarakat luas melalui penayangan media.
(Baca Juga: Toyota Owner Club , Komunitas yang Ingin Menjadi Contoh Positif Bagi Masyarakat)
Sementara, Departement Head Interactive Communication PT Toyota Astra Motor Rouli H. Sijabat mengaku apresiasi kegiatan ini.
"Dengan diadakan media training ini harapan kami komunitas bisa meramu informasi secara proporsional dan menarik dalam penyajiannya agar dapat cepat di serap oleh para pembaca konten mereka," pesannya.
Toyota Astra Motor sebagai penyelenggara kegiatan kali ini memilih di kawasan kuningan Jakarta Selatan sebagai tempat berlangsungnya kegiatan.