GridOto.com - Kabar tak sedap datang pembalap Indonesia, Dimas Ekky Pratama, terpaksa absen dari Moto2 Jerman 2019.
Keputusan itu diambil pihak Honda Team Asia di mana Dimas Ekky Pratama bergabung setelah menjalani FP1 Moto2 Jerman, (5/7/2019).
Dimas Ekky Pratama yang sempat dinyatakan fit untuk tampil di Moto2 Jerman kemarin, hanya bisa menjalankan 3 lap.
Setelah 3 lap, Dimas Ekky Pratama tak lagi melanjukan sesi FP1 Moto2 Jerman 2019.
(Baca Juga: Hasil FP1 Moto2 Jerman 2019: Jonas Folger Terdepan, Dimas Ekky Belum Sepenuhnya Fit)
Info dari Honda Team Asia, Dimas Ekky Pratama merasaka kurang enak dan masalah dengan penglihatannya.
Demi keselamatan dan keamanan, Honda Team Asia memutuskan tidak memakasan Dimas Ekky Pratama tampil di Moto2 Jerman 2019 dan istirahat.
Diharapkan kondisi fisik dan mental Dimas Ekky Pratama pascainsiden di FP1 Moto2 Belanda lalu benar-benar pulih.
Dimas Ekky Pratama dapat kembali tampil di Moto2 Republik Ceska di sirkuit Brno, Agustus mendatang.
(Baca Juga: Dimas Ekky Buka Suara Usai Crash Parah di FP1 Moto2 Belanda)
Semoga lekas sehat kondisinya, Dimas!
Dimas Ekky Pratama to miss the German GP.
— Honda Team Asia (@honda_team_asia) 5 Juli 2019
The 26 year-old Indonesian rider is not fully recovered after the head concussion suffered last week in Assen. Both the team and the rider decided that the best for him is to miss the #Moto2 #GermanGP and to return in Brno. #hondateamasia pic.twitter.com/KV3qZwCcH3