Pengendara Berkomentar Soal Fitur Baru Kamera E-TLE, Ini Kata Mereka

Ilham Fariq M - Senin, 1 Juli 2019 | 18:27 WIB

Ilustrasi penerapan Electronic Traffic Law Enforcement (E-TLE) (Ilham Fariq M - )

GridOto.com- Memasuki Hari Ulang Tahun Polri atau HUT Bhayangkara ke-73 pada hari ini Senin (1/7/2019), Polda Metro Jaya turut memperkenalkan fitur terbaru kamera untuk Electronic-Traffic Law Enforcement (e-TLE) atau tilang elektronik.

Diketahui jika fitur ini dapat mendeteksi pengendara mobil yang menggunakan telepon genggam dan tidak menggunakan sabuk pengaman.

Sebagai informasi jika fitur ini merupakan pengembangan dari kebijakan e-TLE yang telah lebih dulu dikenalkan.

Sehingga hasil yang diharapkan dengan adanya fitur ini ialah pengendara nakal dapat terdeteksi dengan mudah.

(Baca Juga: Awas! Sekarang Kamera CCTV E-TLE Makin Canggih, Begini Cara Kerjanya)

Pada salah satu titik e-TLE yakni di perempatan Sarinah-Jalan MH Thamrin, keberadaan kamera pengawas ini terlihat siap memantau pengemudi yang berlalu-lalang.

Kedua arah tersebut dipantau sejumlah kamera pengawas yang terus menerus mengeluarkan lampu kilat.

Ketika ditemui, beberapa pengemudi yang hendak melintasi jalan Sudirman-Thamrin mengaku belum mengetahui fitur terbaru ini.

Sebagian besar hanya mengetahui mengenai kehadiran e-TLE saja.

(Baca Juga: Kenapa Masih Banyak Pengendara Enggak Respon Saat Ditilang E-TLE?)