Meskipun Crash di MotoGP Belanda, Valentino Rossi Tidak Kecewa Karena Ini

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 1 Juli 2019 | 08:32 WIB

Valentino Rossi, Monster Energy Yamaha, MotoGP Belanda (30/6) (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Setelah ketinggalan jauh dari Yamaha lain saat sesi latihan dan kualifikasi, Valentino Rossi menunjukkan tajinya sebagai spesialis hari Minggu.

Berangkat dari posisi-14, dia berhasil naik ke posisi 10 sebelum mengalami crash di tikungan 8 sirkuit TT Assen pada lap 4 MotoGP Belanda (30/6).

Dilansir dari GPOne.com, Rossi mengatakan bahwa dia telah melakukan beberapa ubahan di pagi harinya yang membuatnya mampu melaju jauh lebih cepat.

“Kami mengubah beberapa hal di pagi harinya, dan ubahan tadi berdampak cukup baik. Kami juga memilih ban yang tepat (untuk balapan) dan hasilnya saya jauh lebih cepat dibandingkan saat latihan,” ujar Rossi.

Bahkan, catatan waktu lap pertama Valentino Rossi saaat balapan lebih cepat 6 sepersepuluh detik dibandingkan lap tercepatnya saat latihan.

(Baca Juga: Update Klasemen MotoGP 2019: Marc Marquez Perlebar Jarak dengan Andrea Dovizioso)

Sayangnya, Rossi jatuh saat mencoba untuk menyalip Takaaki Nakagami pada lap 4 MotoGP Belanda, menabrak Nakagami yang ada di depannya.

Namun, Rossi mengaku tidak terlalu kecewa dengan hasil tersebut.

"Kalau saya tetap selambat saat latihan mungkin saya akan khawatir, tapi kami menemukan secercah harapan, sesuatu yang menjanjikan," jelas Rossi.

"Untungnya lagi ada Sachsenring (MotoGP Jerman) Minggu depan (7/6), jadi kami bisa langsung melihat apa yang terjadi karena mungkin kami telah menemukan sesuatu yang bisa membuat kami lebih kompetitif," imbuhnya.

Hasil ini merupakan DNF ketiga berturut-turut untuk Rossi setelah sebelumnya jatuh juga di MotoGP Italia (2/6) dan MotoGP Barcelona (16/6).

Meskipun begitu, Valentino Rossi tetap menjadi pembalap Yamaha teratas di perolehan poin sementara, tepatnya di posisi 5.