GridOto.com - Ngomongin bus, saat ini bus dengan kaca ganda alias double glass, tengah jadi tren di tanah air.
Salah satu yang hadir dalam segmen ini adalah bus buatan karoseri New Armada yakni Evolander High Deck Double Glass (Evolander HDD).
Seperti bus-bus premium zaman sekarang, Evolander HDD bikinan karoseri asal Magelang, Jawa Tengah ini, mengnut desain yang streamline serta mengandalkan LED pada headlamp-nya.
Selain di area headlamp LED juga diberikan pada penyekat horizontal, yang memisahkan antara kaca bawah dan kaca atas dari Evolander HDD ini.
Untuk menjaga visibilitas penumpanhg, di bagian kaca atas juga diberikan wiper agar pandangan penumpang ke depan bisa jelas.
Yup, karena konsep high deck-nya, kursi penumpang memang menjadi berada di posisi yang tinggi.
Ini membuat penumpang tak akan merasakan adanya efek tenggelam di dalam bus.
Serta dengan double glass bisa membuat penumpang melihat ke depan dengan jelas.
(Baca Juga: Ngebut di Bahu Jalan, Bus Tentrem Malang - Surabaya Terguling di Tol Waru, Simak Aturan Pakai Bahu Jalan di Jalan Tol)
Urusan akomodasi, Evolander HDD ini berkapasitas 44+1, atau 44 seat penumpang dan 1 driver seat.