Beredar Rumor Crown Hybrid Terbaru Disodorkan untuk Mobil Menteri, Toyota Angkat Bicara

Muhammad Ermiel Zulfikar - Rabu, 19 Juni 2019 | 16:30 WIB

Ilustrasi, Toyota Crown Royal Saloon Hybrid generasi 13. (Muhammad Ermiel Zulfikar - )

GridOto.com - Baru-baru ini beredar rumor PT Toyota Astra Motor (TAM) mau menawarkan salah satu sedan premiumnya yakni Toyota Crown Royal Saloon Hybrid untuk dijadikan sebagai mobil dinas Menteri yang menjabat pada 2019 hingga 2024 nanti.

Untuk menggantikan mobil dinas para Menteri di Indonesia saat ini yang masih menggunakan Toyota Crown Royal Salon generasi sebelumnya.

Selain itu sebagai langkah atau strategi awal Toyota untuk mengembakan elektrifikasi kendaraan di Tanah Air, dan Menteri bisa menjadi contoh bahwa sekelas petinggi negara saja ikut menggunakan mobil yang ramah lingkungan.

Ketika dimintai keterangan mengenai rumor tersebut, Fransiscus Soerjopranoto, selaku Executive General Manager TAM menolak untuk berkomentar lebih jauh.

(Baca Juga: Toyota Crown Concept, Mobil yang Akan Mengubah Dunia)

Bahkan dirinya mengaku baru mengetahui ada rumor yang beredar seperti itu.

"Wah saya baru dengar nih (rumornya)," papar pria yang akrab disapa Soerjo ini saat dihubungi GridOto.com, Rabu (19/6/2019).

Soerjo menambahkan, keputusan mengenai model serta spesifikasi untuk penggunaan mobil dinas menteri berada di tangan Kementerian Sekretariat Negara (Setneg)

"Berdasarkan pengalaman saya menangani penjualan Camry dan Crown sebelumnya untuk mobil Menteri. Pemerintah melalui SETNEG yang akan menentukan spesifikasi untuk penggunaan mobil dinas menteri dan bukan ATPM yang mengusulkan," ujar Soerjo.

(Baca Juga: Video Menjajal Toyota Crown Paling Keren di Pekanbaru)