Desain Interior yang Menambah Impresi Berkendara Selama Perjalanan

Radityo Herdianto - Selasa, 18 Juni 2019 | 23:56 WIB

Toyota Fortuner Hidden Beach, Menelusuri Pantai Rangiro Pacitan (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Di hari ketiga Toyota Fortuner Hidden Beach, kami meneruskan perjalanan dari Wonosari, Yogyakarta menuju Pacitan, Jawa Timur via ruas Jalan Pantai Selatan Jawa.

Melewati akses jalan ini kami dihadapkan pada kontur jalan bervariasi yang menanjak dan turunan curam serta berliku-liku karena melewati bukit.

Rianto Prasetyo
Toyota Fortuner Hidden Beach, Layout Interior yang Memberikan Kesan Mewah


Tentu kenyamanan serta konsentrasi berkendara menjadi poin penting ketika melewati kondisi jalan seperti ini.

Dengan Toyota Fortuner VRZ 4x4 yang kami gunakan, desain interior mobil ini mampu menambah impresi berkendara yang mantap.

Rianto Prasetyo
Toyota Fortuner Hidden Beach, Jok Kulit Menambah Kenyamanan Selama Perjalanan

(Baca Juga: Toyota Fortuner Hidden Beach, Peran Ground Clearance saat Menelusuri Pesisir Pantai Selatan Pulau Jawa)

Desain dashboard yang besar dan melintang memberi kesan kokoh serta balutan kulit di sebagian area panel tengah dan bawah dashboard memberi kesan mewah.

Kemungkinan kami merasa jenuh bisa jauh lebih berkurang karena desain dari interior yang membuat kami merasa tetap nyaman selama perjalanan.

Balutan kulit ini juga ada pada lingkar setir Toyota Fortuner yang kami gunakan sehingga mantap digenggam dan tetap nyaman saat setir selalu diputar.

Rianto Prasetyo
Toyota Fortuner Hidden Beach, Pengaturan Jok Elektrik Memberikan Keleluasaan


Jok kulit dengan pengaturan posisi yang sudah elektrik sangat mendukung kami untuk mencari variasi posisi mengemudi yang ideal dengan mudah.

Kombinasi desain dashboard dan kenyamanan jok Toyota Fortuner inilah yang meningkatkan impresi berkendara dan fun to drive selama perjalanan.