Ganteng Maksimal! Triumph Bonneville Tua Jadi Istimewa Bergaya Bobber

Fedrick Wahyu - Senin, 17 Juni 2019 | 14:19 WIB

Modifikasi Triumph Bonneville 1970 bergaya bobber (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Motor berpenampilan memikat ini merupakan hasil garapan Rob Chappell dari Origin8or Custom Cycle Co.

Bobber bertampang ganas ini menggunakan basis Triumph Bonneville 1970 dan diberi nama 'BATL'.

Rob memulai proses ubahannya dengan melucuti semua baju dan sistem kelistrikannya yang sudah usang.

Ben Quinn
Tampangnya keren banget

Kemudian bagian rangka tengah sampai belakang dibuang hingga menyisakan bagian depan saja.

(Baca Juga: Triumph Bonneville Jadi Versi Scrambler, Kaki-kaki Auto Ganti)

Bagian rangka belakang ini pun digantikan dengan hardtail dari David Bird.

Lalu untuk suspensi depannya mengandalkan model springer dari TCBros yang dipasangkan dengan pelek ring 21.

Ben Quinn
Suspensi depannya pakai model springer