GridOto.com - Nissan GT-R R35 selalu bisa tampil mempesona khususnya bagi mereka yang memilih modifikasi racing.
Sudah banyak modifikasi Godzilla yang bikin kita geleng-geleng kepala. Namun GT-R satu ini juga boleh dilirik Sob karena sudah 'diet ketat'.
(Baca Juga: Tampang Sangar, Kabin Nissan GT-R R35 Ini Tetap Sangar dan Rapi)
Mobil sport Jepang ini berubah total di tangan, Bulletproof Automotive. Fokus ubahannya ialah membuat bodi GT-R R35 ini jauh lebih ringan dibanding versi pabrikan.
Dilansir dari Speedhunters.com, bahan yang dipakai untuk bodi Nissan GT-R ini didominasi material serat karbon.
Full body Nissan GT-R ini, sekarang diganti menggunakan bahan dari serat karbon tadi.
Tentunya dengan sedikit ubahan yang membuatnya terlihat lebih sporty.
(Baca Juga: Selain Bertenaga, Nissan GT-R R35 ini Juga Punya Tampang Sangar!)
Mulai dari bumper baru, kap mesin dengan hood scoops, dan fender depan dengan ventilasi.
Di bagian belakang juga tak luput dari ubahan dengan sayap berukuran sedang.
Bumper belakang juga dibuat lebih agresif lengkap dengan double muffler tertanam di kedua sudutnya.
Hasilnya, Nissan GT-R ini bisa diet sampai 375 Pon atau sekitar 170 kg sob, gokil!
(Baca Juga: Nissan GT-R R35 Paling Buas Di Asia Tenggara, Power Tembus 1.600 DK!)
Di bagian kaki-kaki juga diubah pakai pelek Advan Racing GT ukuran 20 inci dibungkus ban Toyo R888.
Data modifikasi:
Exterior:
Full Overtake dry carbon body conversion including front bumper, hood, front fenders, vents and ducts, A-pillars, doors, mirrors, side skirts, rear quarter panels, rear bumper, rear diffuser, rear spoiler, Esprit 052-W WTAC dry carbon rear wing, Bulletproof Automotive custom HID headlight setup, carbon fiber trim, Lexan windows
Suspension/Brakes:
Overtake/Sachs three-way dampers, Kansai Service front control arms, Overtake Carbon SL brake system.
Wheels/Tyres
Advan Racing GT 20×10-inch, (front) 20×12-inch (rear) Toyo Proxes R888 285/35R20 (front) 315/30/20 (rear)