GridOto.com - Beberapa waktu lalu, GridOto.com sempat menemukan satu modifikasi unik berbasis VW Beetle alias VW 'Kodok' generasi terbaru menjadi sebuah pikap.
Bengkel yang bertanggung jawab ialah Smyth Performance yang berbasis di Amerika Serikat.
Bengkel modifikasi ini membuat pikap semok berbasis new VW Beetle generasi pertama.
Dilansir dari laman Motor1.com, Smyth Performance mengumumkan telah menyelesaikan Beetle pikap dengan muka khas VW Kodok terbaru namun dengan tambahan bak belakang.
(Baca Juga: Unik Banget, VW Kodok Generasi Terbaru Malah Dijadikan Pikap)
Bentuk bak belakang juga disesuaikan dengan lekuk body VW Kodok ini, sehingga terlihat proporsional.
Bak belakang dan struktur penguatnya terbuat dari aluminium, seperti halnya pikap fungsional.
Bagian fender belakang yang gambot masih dipertahankan, sehingga aura VW Kodoknya enggak lekang
(Baca Juga: VW Kodok Paling Ngacir Nih, Pakai Mesin Subaru 2.000cc Turbo)
Penutup alias partisi di jendela belakang dibuat khusus agar melindungi dua jok depan.
Menurut Mark Smith, sang owner bengkel tersebut, sekitar 100 konversi VW Kodok ini sudah terjual.
Untuk mengubah VW Kodok jadi seperti ini membutuhkan biaya sekitar 2.990 dollar atau sekitar Rp 42,5 juta.
Penasaran bagaimana detailnya, silahkan simak video satu ini sob!