Street Manners: Posisi Duduk Mempengaruhi Tingkat Keamanan Berkendara Saat Mengemudi

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Rabu, 12 Juni 2019 | 17:05 WIB

Ilustrasi Sabuk Pengaman (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

GridOto.com - Mengemudikan kendaraan dengan baik dan benar kadang suka disepelekan oleh para pengendara.

Salah satunya adalah posisi saat duduk di dalam mobil.

Posisi duduk juga mempengaruhi tingkat keamanan saat sedang berkendara.

Sopir dan penumpang harus selalu duduk dengan aman dan nyaman sepanjang perjalanan.

(Baca Juga: Street Manners: Jangan Panik! Ini yang Harus Dilakukan Kalau Naik Motor Pas Cuaca Buruk)

"Pastikan apakah pengemudi duduknya sudah aman dan nyaman saat di dalam mobil," ujar AKBP Harry Sulistiadi, Kasubdit Dit Pam Obvit Polda Metro Jaya kepada GridOto.com, Selasa (11/6/2019).

Tidak lupa juga untuk meyakinkan mereka (penumpang) untuk mengenakan sabuk pengaman secara benar.

"Selain pengemudi yang memakai sabuk pengaman, penumpang juga harus diingatkan untuk mengenakannya juga," katanya.

Banyak kasus layaknya mukzijat, penumpang selamat dari kecelakaan walaupun tak mengenakan sabuk pengaman.

(Baca Juga: Street Manners: Nekat Naik Motor Sambil Merokok? Siap-siap Uang Rp 750 Ribu Melayang)

"Memang ada beberapa kasus kecelakaan yang orangnya selamat walau tidak memakai sabuk pengaman, tapi itu adalah perilaku yang salah," tuturnya.

Sabuk pengaman memang awalnya terasa mengganggu, tapi itu adalah perlengkapan pengaman paling standar yang didapatkan untuk menghindari ancaman cedera serius.

"Tapi Ingat, sabuk pengaman adalah pengaman paling standar yang ada di mobil untuk menghindarkan penumpang dari ancaman cedera serius," terangnya.