Pembalap Wanita Murid Valentino Rossi Tantang Galang Hendra di WorldSSP300 Spanyol

Fendi - Sabtu, 8 Juni 2019 | 13:53 WIB

Beatriz Neila saat mengikuti Yamaha VR46 Master Camp dan akan berlaga pada WorldSSP300 Spanyol di sirkuit Jerez (Fendi - )


GridOto.com – Kejuaraan dunia Supersport 300 atau WorldSSP300 Spanyol di sirkuit Jerez akhir pekan ini, Galang Hendra mendapat tantangan dari murid Valentino Rossi.

WorldSSP300 musim 2019 yang diikuti pembalap Indonesia Galang Hendra Pratama ini, memasuki putaran keempat.

Tidak seperti di sirkuit lain yang menggelar satu race, WorldSSP300 Spanyol di sirkuit Jerez menyediakan dua race.

Pada WorldSSP300 Spanyol ini diikuti pembalap wanita yang juga merupakan murid Valentino Rossi.

(Baca Juga: Hasil FP2 WSBK Spanyol: Red Flag, Alvaro Bautista Jadi yang Tercepat)

Dia adalah Beatriz Neila, kelahiran Madrid, Spanyol, 17 tahun lalu yang turun membela tim BCD Yamaha MS Racing.

Beatriz Neila baru saja lulus dari menimba ilmu di Yamaha VR46 Master Camp milik bintang MotoGP Valentino Rossi.

Yaitu di VR46 Motor Ranch di Italia, pada 22 sampai 26 Mei.

Twitter/BEATRIZNEILA36
Beatriz Neila menggunakan Yamaha YZF-R3 di balap WorldSSP300 Spanyol

Beatriz Neila menjadi wanita pertama peserta Yamaha VR46 Master Camp yang dibuka sejak 2016.

Beatriz Neila sudah menjalani sesi latihan bebas pertama dan kedua (FP1 dan FP2) WorldSSP300 Spanyol hari Jumat (7/6).

Masuk di sesi latihan bebas grup B, catatan waktunya cukup bagus.

(Baca Juga: Hasil FP1 WSBK Spanyol: Yamaha Mendominasi, Alvaro Bautista Posisi Ketiga)

Dari hasil kombinasi catatan waktu latihan, Beatriz Neila berada di urutan 13.

Dia akan bersaing dengan pembalap Indonesia Galang Hendra yang di sesi latihan grup A menempati posisi tiga tercepat.

Galang Hendra yang kini balapan untuk tim Semakin Di Depan Biblion Motoxracing, juga pernah mondok di Yamaha VR46 Master Camp pada 2016.

WorldSSP300 Spanyol hari Sabtu (8/6) ini akan menggelar sesi FP3, Superpole dan race 1.