GridOto.com-Tidak hanya bodi mobil, karpet mobil tentu menjadi bagian yang paling kotor setelah dipakai mudik lebaran.
Karpet mobil kotor karena sebagian besar aktivitas selama perjalanan mudik berada di dalam kabin mobil seperti keluar masuk mobil serta makanan dan kotoran.
Untuk itu setelah melakukan perjalanan mudik, berikut tips untuk membersihkan karpet mobil.
Bila alas karpet mobil Anda menggunakan jenis karet, membersihkannya cukup mudah.
Anda bisa gunakan vacuum cleaner untuk menghilangkan debu, kotoran kecil, atau sisa makanan yang terdapat di permukaan karpet.
(Baca Juga: Karpet Kabin Trapo Sesuaikan Interior Mobil dan Bisa Dibentuk Sendiri)
Bisa juga Anda keluarkan karpet kemudian dicuci dengan air bertekanan tinggi serta disikat untuk hasil yang maksimal.
Untuk yang berbahan fabric, Anda bisa keluarkan terlebih dahulu karpet dari mobil kemudian dipukul-pukul untuk menghilangkan kotoran yang menempel.
Kemudian gunakan vacuum cleaner dan sikat halus untuk menghilangkan kotoran yang masih menempel di sela serat fabric.
Jika ingin dicuci, hindari menggunakan deterjen karena kandungannya yang cukup keras bisa merusak bahan fabric.
Setelah dicuci, jemur hingga kering jangan sampai masih sedikit basah yang bisa menyebabkan bau apek di dalam kabin mobil.