6 Tahun Puasa, Mantan Pembalap MotoGP Ini Senang Banget Bisa Menang Lagi

Fendi - Minggu, 26 Mei 2019 | 18:57 WIB

Scott Redding meluapkan kegembiraan usai menang race 1 Superbike Inggris di Donington Park (Fendi - )


GridOto.com – Hampir enam tahun puasa dari ingar bingar podium kemenangan, akhirnya mantan pembalap MotoGP Scott Redding bisa kembali menang.

Scott Redding malang melintang di arena MotoGP sejak 2008 di kelas 125 cc, lalu ke Moto2 dan MotoGP sampai 2018.

Tahun ini pembalap berusia 26 tahun itu berlaga di kejuaraan superbike Inggris (British Superbike/BSB).

Baru berjalan tiga seri dari 12 putaran BSB 2019, Scott Redding berhasil memenangkan race 1 di sirkuit Donington Park, Sabtu (25/5).

(Baca Juga: Usai Keluar, Scott Redding Ungkap Lingkungan Tidak Menyenangkan MotoGP)

Pembalap Be Wiser Ducati Racing Team ini pun meluapkan kegembiraannya di akun Instagram miliknya.

Scott Redding menyatakan bisa berada di posisi satu (menang) rasanya luar biasa!

Sudah bertahun-tahun ia tidak merasakan sensasi seperti ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

P1 the feeling was amazing! It’s been many years that I didn’t feel this sensation of digging deep and putting pure heart into wanting to win and for it pay off! Unfortunately I lost a very good friend on Oulton Park race weekend due to a road accident on a bike, I want to dedicate this win to him, miss you bro lots of love ❤️ R.I.P

A post shared by Reddingpower (@reddingpower) on

Ya, mantan pembalap MotoGP tim Gresini Honda, Marc VDS Honda, Pramac Ducati dan Gresini Aprilia itu hampir enam tahun puasa dari kemenangan.

Terakhir menang pada bulan September 2013 di MotoGP Inggris, saat balapan di kelas Moto2.

Kejuaraan BSB rata-rata diikuti pembalap Inggris.

Selain Scott Redding, ada nama besar juga yang berlaga di BSB 2019.

Yaitu Xavi Fores, pembalap Spanyol yang pernah berlaga di kejuaraan dunia Supersport dan Superbike.