GridOto.com - Dengan lekuk bodi dinamis, Honda Jazz GE8 wajar jadi idaman anak muda untuk dimodifikasi.
Salah satu Honda Jazz milik Indra Gunawan ini yang diracik dengan gaya street racing.
"Masih terus dimodifikasi dari tahun 2014 sampai sekarang. Dulu tuh sempat mulai dari custom per buat kaki-kaki," buka Indra tentang modifikasi Honda Jazz kebanggaannya.
Indra Gunawan
Saat ini sudah pakai suspensi coilover custom
Saat ini kondisi kaki-kaki telah berubah dengan mengandalkan coilover custom untuk bagian depan dan belakang.
Kaki-kaki itu lantas diperkuat dengan penggunaan pelek Enkei Tuning ring 15 inci, "Ini (pelek) orisinal Malaysia, bannya pakai ukuran 195/50 R15," terangnya.
Indra Gunawan
Pelek Enkei Tuning 15 inci boleh boyong dari Malaysia
Sektor eksterior cukup banyak didominasi part serat carbon. Misalnya saja pada gril, kap mesin, hingga cover foglamp.
Biar terdengar garang, Indra juga mengganti knalpot dengan versi custom.
"Dari front pipe, down pipe, dan muffler tapi muffler pakai Ironcrafts. Mesin masih standar total," tukas Indra.
Indra Gunawan
Mesin masih standard namun exhaust system sudah upgrade
Masuk ke kabin ternyata interiornya juga didominasi aksen carbon, "Di dasbor bisa dibilang hampir full serat karbon sih sebenernya," ujarnya lagi.
Tak hanya itu, sepasang jok semi bucket lansiran Recaro juga sukses menambah aura street racing mobil ini.
Indra Gunawan
Kabin nyaris didominasi aksen carbon
Meski berkonsep street racing, ternyata Honda Jazz milik Indra ini juga masih pakai audio lho.
"Minimalis aja sih pakai Carpe Diem, enggak yang sampai rame gitu," pungkas Indra.
Data modifikasi
Eksterior
Grill depan carbon
Garnis emblem belakang
Kap mesin carbon
Cover foglamp carbon
Kaki-kaki
Custom sokbreker depan & belakang
Coilover
Pelek Enkei Tuning SC10 ring 15 inci
Ban ukuran 195/50 R15
Mesin
Custom down pipe by Budi Knalpot
Custom front pipe by Budi Knalpot
Muffler Ironcrafts Saisho
Interior
Dasbor panel carbon
Semi bucket seat Recaro
Audio
Custom minimalis by Carpe Diem