Alex Marquez Berpeluang Direkrut Ducati Pada MotoGP Musim 2021

Rezki Alif Pambudi - Senin, 20 Mei 2019 | 19:15 WIB

Marc dan Alex Marquez (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Adik kandung Marc Marquez, Alex, berpeluang naik kelas di MotoGP musim 2021 menunggangi Ducati.

Hal itu diungkap oleh sang manajer, Emilio Alzamora.

Ternyata sudah ada diskusi antara pihak Emilio Alzamora dan tim Pramac Racing.

"Benar sekali, kami sedang diskusi dengan Pramac," kata Alzamora dilansir GridOto.com dari GPOne.com.

(Baca Juga: Tidak Lolos Indy 500, Fernando Alonso Kubur Mimpi Raih Gelar Triple Crown)

"Kami punya hubungan bagus dengan mereka, normal jika Alex sudah mikir soal peluang naik ke MotoGP," tegasnya.

Menurut Alzamora, tim Pramac akan jadi tim yang sangat cocok buat Alex Marquez.

"Alex masih muda, tapi untuk ke kelas premier, dia harus menemukan tempat yang bagus," jelasnya.

Emilio Alzamora juga menyangkal jika tim asal Italia tidak akan cocok buat Alex, terlebih karena rivalitas sang kakak, Marc, ke pembalap dan pabrikan Italia.

"Itu dua hal berbeda, tapi aku selalu diperlakukan baik oleh orang Italia, jangan lupakan Pecco Bagnaia yang pernah tumbuh di timku, di Spanyol, dengan Monllau, lalu dia baru ke VR46," sambung Alzamora.

Selain itu, sang manajer juga tidak takut jika 2 pembalapnya yang kakak-adik itu akan bertarung dan bersaing di atas trek nanti.