GridOto.com - Setelah menunjukkan performa yang jauh melampaui Mercedes di sepanjang tes pramusim, awal musim F1 tim Ferrari seperti berbalik 180 derajat.
Setelah strategi ban mereka gagal di F1 Azerbaijan, kini tim dari Maranello tersebut tiba di F1 Spanyol setelah genap 4 kali diungguli tim Mercedes.
Tidak hanya itu, mereka terpaut 75 poin di klasemen konstruktor sementara.
Jarak tersebut setara dengan 3 kali kemenangan.
(Baca Juga : Di F1 Spanyol Tim Ferrari Harus Seperti Liverpool di Liga Champions)
Namun ketika ditanya apakah hal ini berarti tim Ferrari tidak sekuat yang diperkirakan di awal musim, Charles Leclerc punya analisis lain.
Penjinak SF90 tersebut berkata, "Kami punya berbagai kesempatan, saya sekali melakukan kesalahan, dan di kesempatan lain sebuah masalah (mekanis) membuat kami gagal meraih hasil yang lebih baik."
Dilansir dari Crash.net, Leclerc berpendapat bahwa hasil ini bukan disebabkan oleh melempemnya Ferrari setelah tes pramusim, tapi bahwa tim Mercedes tidak selemah yang orang kira.
"Saya pikir Mercedes tidak sejauh itu (di belakang kami) bahkan saat uji coba di Barcelona. Mereka hanya mendorong sedikit di hari terakhir dan pada lap-lap terakhir mereka mencetak waktu yang kurang lebih sama dengan kami," jelasnya.
Ia juga beranggapan bahwa kurangnya pengetahuan akan kondisi optimal dari mobil mereka adalah satu-satunya kelemahan yang tim Ferrrari miliki.
Leclerc juga mengeluhkan asumsi bahwa tim Ferrari berada jauh di depan yang Mercedes setelah tes pramusim, karena mereka tidak tahu seberapa keras usaha yang dikerahkan tim Mercedes di hari terakhir tersebut.
Pembalap tim Kuda Jingkrak itu juga berharap pembaruan yang dibawa oleh timnya di F1 Spanyol ini dapat membantu dia memutarbalikkan keadaan.
(Baca Juga : Demi Kejar Mercedes, Ferrari Boyong Mesin Barunya Lebih Awal)
"Biasanya Barcelona adalah sirkuit yang cukup representatif bagi performa sebuah mobil, jadi saya harap kami bisa tampil kuat di sini," pungkasnya.
Semoga pembaruannya bekerja baik dan dapat membantu tim Merah memangkas dominasi tim Perak, Charles!