Gak Cuma Melestarikan Persaudaraan, TEVCI Juga Melestarikan Lingkungan

Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 3 Mei 2019 | 17:49 WIB

Jambore Nasional TEVCI 2019, Pahawang, Lampung (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Kalau sobat GridOto sedang bingung mencari kegiatan buat kumpul komunitas, acara sobat-sobat Toyota Etios Valco Club Indonesia (TEVCI) ini boleh banget ditiru.

Pasalnya, mereka menggunakan momen Jambore Nasional (JamNas) mereka kemarin untuk melestarikan mangrove di Pahawang, Lampung dan mensosialisasikan bahaya sampah plastik sob.

Hebatnya lagi, JamNas komunitas mobil ini dihadiri oleh anggota-anggota dari berbagai chapter di Pulau Jawa, Sumatera, dan Kalimantan.

Acara yang berlangsung dari tanggal 19 sampai 21 April 2019 kemarin itu juga diadakan dengan kerja sama dari Auto2000 Raden Inten Lampung.

TEVCI di Auto2000 Raden Inten Lampung

(Baca Juga : Seru-seruan, TEVCI Korwil Jatim Ikut Fun Konvoi di GIIAS 2018 Surabaya)

Mereka melakukan penyambutan dan servis ringan untuk sobat-sobat TEVCI yang baru tiba setelah mereka berkonvoi menuju Lampung pada hari kedua.

Pada puncak acara, sobat-sobat TEVCI menanam 500 bibit mangrove yang dilanjutkan dengan sosialisasi bahaya sampah plastik dan sumbangan tempat sampah.