Pakai Dua Turbo Sekaligus, Suara Mesin Corvette Bak Suara Pesawat Jet

Hikmawan M Firdaus - Selasa, 9 April 2019 | 16:59 WIB

Modifikasi Corvette pakai twin turbo (Hikmawan M Firdaus - )

GridOto.com - Untuk meniambah tenaga pada mobil, biasanya orang akan menggunakan supercharger atau turbocharger.

Walaupun sama-sama berguna untuk memasukkan udara paksa ke mesin, ternyata dua peranti tersebut berbeda prinsip kerja.

Turbocharger atau disebut turbo memang banyak jadi pilihan karena dianggap lebih efisien dari supercharger.

Enggak heran sebuah muscle car macam Chevrolet Corvette unggahan akun Instagram @boostlust sampai rela pasang turbo demi lonjakan performa.

(Baca Juga : Wuling Siap Beri Kejutan Bulan Ini, Kode Buat Cortez Bermesin Turbo?)

Bukan hanya satu, melainka dua sekaligus turbo disematkan pada Corvette ini.

Jika dilihat sekilas, ini merupakan sebuah Corvette C6 keluaran tahun 2006.

Standartnya, Corvette ini mampu menghasilkan tenaga hingga 400 dk dari mesin LS2 V8 6.000cc.

Tapi beda dengan satu ini, dalam unggahan tersebut menyebutkan bahwa tenaganya diklaim mencapai 1.900 dk.

(Baca Juga : Drag Race Dua Mobil Lawas Bermesin Turbocharger vs Supercharger, Siapa Menang?)

Bukan cuma tenaga yang buas, suara yang dihasilkan bekat twin turbo ini juga mengesankan.

Suara khas yang dihasilkan dari twin turbo ini pun seperti pesawat yang sedang lepas landas.

Penasaran dengan suaranya, tonton aja video satu ini sob.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

~1900/2000HP ???? TwinTurbo Vette ???? The amount of boost here is insane ???? ???? Corvette USA ???????? ???? Kuwait ???????? ???? Follow me @BoostLust ???????? ➰ The Best Car Page ➿ ???? By @drag965 Edit @boostlust ⛽️

A post shared by Boost Lust ???? (@boostlust) on