GridOto.com - Vespa menjadi salah satu jenis motor yang punya penggemar tersendiri.
Tak jarang para penggila Vespa memodifikasi dengan tampilan yang cukup ekstrem.
Seperti salah satu contohnya Vespa 50 Special yang terlihat dalam unggahan akun YouTube Massimiliano Sgarbossa.
Umumnya, Vespa model lawas seperti 50 Special ini mempunya mesin di sebelah kanan. Namun tidak dengan yang satu ini.
(Baca Juga : Simak Bedanya Vespa Primavera dan Sprint S Terbaru Dari Versi Reguler)
Dalam unggahan tersebut, terlihat jelas sebuah mesin motor gede (moge) yang dijejali di dek tengah.
Menurut keterangan akun YouTube tersebut, Vespa 50 Special itu menggunakan mesin Yamaha FZR600.
Yamaha FZR600 sendiri diproduksi pada tahun 1989 sampai 1999 menggunakan mesin berkapasitas 600 cc inline 4 silinder.
Karena sudah ganti mesin 4 tak ini, suara yang dihasilkan pun terdengar seperti moge.
(Baca Juga : Segini Harga Vespa Primavera S 150 i-get ABS dan Vespa Sprint S 150 i-get ABS)
Suara cempreng khas Vespa kini sudah tidak terdengar lagi di Vespa ini.
Gimana tanggapannya nih pecinta Vespa, penasaran dengan suara Vespa jadi moge ini? Tonton videonya nih!