GridOto.com - Inspirasi modifikasi dari robot memang menarik seperti motor Benelli TnT 600 hasil kreasi Kenny Yeoh Kenstomoto.
Motor berjuluk 'The Demolisher' ini terinspirasi dari kartun Jepang, Mobile Suit Gundam.
Dengan inspirasi ini, terciptalah Benelli TnT 600 street fighter yang bertampang sangar.
Modifikator asal Malaysia ini melakukan ubahan paling banyak pada bagian depan serta bodi bagian belakang.
(Baca Juga : Enggak Lagi Jadi Chopper, Benelli Patagonian Eagle Berubah Jadi Cafe Bobber)
Di bagian depan kini sudah tampak ada lampu proyektor dan empat lampu DRL dengan tampilan ala robot Zaku.
Di sisi kemudi sudah ada setang motor ini kini memakai model clip on agar lebih agresif yang diikuti dengan tangki bawaan motor.
Pindah ke belakang, subframe kena rombak jadi lebih pendek, sehingga joknya pun jadi bermodel single seat.
Bagian buritan ini terlihat begitu minimalis dengan stoplamp yang cukup elegan.
(Baca Juga : Tonton Video Lengkap Bobber Benelli Tanpa Potong Rangka)
Selain itu, ada juga undercowl berukuran besar sehingga membuatnya tampak lebih kekar.
Sebagai finishing, motor ini diberi kelir hitam, putih, dan merah yang membuatnya tampak gagah.