GridOto.com - SACS Speeglow adalah sebuah bengkel spesialis khusus speedometer.
Bengkel ini pun sudah berusia 21 tahun, tepatnya berdiri sejak tahun 1998.
Sudah berusia cukup lama, berbagai tantangan pun sudah dilalui SACS Speedglow, seperti yang diungkapkan oleh ownernya, Wira Sentosa.
Namun bagi Wira, tantangan terberat di speedometer adalah dari pemasangannya.
(Baca Juga : Blak-blakan Wira Sentosa: Awal Mula Memulai Bisnis Speedometer)
"Tantangannya itu dari pemasangan, terutama speedometer yang belum Indiglow itu berat sekali, karena harus cabut jarum," ujarnya.
Bahkan saking sulitnya pemasangan tersebut, banyak toko yang mundur menerima produk SACS Speedglow.
"Banyak sekali toko yang mundur ketika kami mau suplai, karena resikonya pemasangan ini bisa ngerusakin speedometer, dulu kan enggak bisa cabut sembarangan jarumnya, jadi banyak sekali yang mundur karena itu," jelasnya.
Wira menyebut resiko pemasangan speedometer tersebut tidak sebanding dengan harga yang ditawarkan.
(Baca Juga : Honda Accord Turbo Gaya VIP Pamer Pelek Terbatas Jadi King di Surabaya)