GridOto.com - Honda Win memang sedang naik daun lagi dan harganya bekasnya sekarang jadi meroket.
Yang dulu di tahun 2000-an menjual di angka Rp 3-5 juta saja sulit, sekarang Honda Win yang kondisinya apik dan bersurat lengkap bisa tembus di atas Rp 10 jutaan.
Nah Honda Win ini termasuk motor yang bandel dan ternyata enggak sulit dimodifikasi, tergantung pintar-pintar sang pemilik saja.
Paling kreatif tentu seorang pemilik Honda Win di Semarang ini yang menyulap Honda Win menjadi Honda CRF100W.
(Baca Juga : Harga Honda Win Meroket, Dulu Rp 3 Juta Enggak Laku Sekarang Tembus Puluhan Juta!)
Ya masih kelihatan Honda Win, tapi padu-padan warnanya benar-benar CRF banget!
Dari foto yang GridOto dapatkan dari Nugroho di Semarang ini modifikasinya terlihat niat dan enggak asal-asalan lho, benar-benar mirip dengan Honda CRF150L!
Menurut penuturan pria yang kerapa disapa Noe saat dihubungi GridOto, motor ini ia foto saat acara trial game asphalt di Mijen, Semarang, beberapa waktu lalu.
Dari bagian tangki hingga body samping dilabur paduan warna merah dengan garis-garis putih dan hitam plus tulisan Honda di bagian belakang.
Lalu disambung kulit jok juga diberi warna merah, sedangkan beralih ke bagian depan terlihat kalau setang sudah ala motor trail dengan riser.