Modifnya Habis Puluhan Juta Rupiah, Ada yang Tahu Ini Motor Apa?

Fedrick Wahyu - Kamis, 14 Maret 2019 | 18:35 WIB

Minerva Sachs MadAss 125 Habiskan Dana Rp 125 Jutaan (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Keluar uang puluhan sampai ratusan juta rupiah untuk memodifikasi motor kesayangan bukan hal yang aneh.

Seperti motor dengan bentuk unik satu ini. Sobat GridOto ada yang tahun ini motor apa?

Kalau belum tahu, motor ini merupakan Minerva Sachs MadAss 125 yang dimodif oleh Seventeen Garage.

Fariz / OTOMOTIF
Sisi safety tetap diperhatikan, lampu sein tetap ada dan posisinya menyatu dengan bar end

Percaya atau enggak, modifikasi motor ini sudah menelan biaya kurang lebih Rp 70 jutaan.

(Baca Juga : Pakai Body Kit Doang, BMW R nineT Bisa Kelihatan Serem Begini)

"Jadi MadAss ini punya pemilik Yayasan Moestopo, tadinya cuma mau dihidupin, jadinya sekalian modif," buka Bambang Sembodo dari Seventeen Garage.

Rombakan dimulai dengan mengganti suspensi teleskopik bawaannya menjadi upside down menggunakan milik Aprilia RS125.

Fariz / OTOMOTIF
Monosok Ohlins custom dari MX King harganya mencapai RP 12 juta!