GrudOto.com - Isu kembalinya Fernando Alonso ke balapan F1 semakin santer terdengar dalam beberapa waktu belakangan.
Hal ini tidak lepas dari penunjukan Fernando Alonso sebagai duta tim McLaren, serta kunjungan ke paddock skuat balap asal Inggris itu pada pekan kedua tes pramusim F1 2019 di Barcelona, Spanyol.
Tak mau membiarkan spekulasi berkembang liar, Alonso pun menegaskan bahwa dia saat ini hanya ingin fokus pada ajang balap Indianapolis.
"Jika Anda memiliki kesempatan untuk membalap bersama tim terkemuka dan kemungkinan menang, Anda akan selalu mengatakan 'ya' karena F1 adalah F1," ucap Alonso dilansir GridOto.com dari GPBlog.
(Baca Juga : Ya Ampun! Jelang Balap F1 2019, Tim Williams Pecat Direktur Tekniknya)
"Indianapolis adalah prioritas saya tahun ini dan saya akan berusaha untuk memenanginya," ucap Alonso lagi.
Fernando Alonso resmi meninggalkan F1 pada akhir musim lalu.
Tahun ini, pembalap asal Spanyol tersebut bertekad mengejar titel tripple crown jika menang di Indianapolis.
Alonso terakhir kali membalap pada ajang F1 bersama tim McLaren.
(Baca Juga : Astaga! Mobil F1 Tim Williams Ilegal, Boleh Ikut Balapan Enggak?)
Musim lalu, Alonso bertandem dengan Stoffel Vandoorne.
Kini, McLaren mempunyai dua pembalap baru yakni Lando Norris dan Carlos Sainz Jr untuk mengisi line-up pembalap F1 2019.