GridOto.com - Memang bagi kebanyakan bikers yang sudah hardcore, motor enggak dianggap sekadar alat transportasi tapi juga sudah jadi bagian hidup.
Makanya biar sudah ditawar Rp 50 juta, Yamaha RX-King Cobra tahun 1995 milik Erik Tanjung yang juga pemilik bengkel dan toko spare part Bursa Karbu Jogja (BKJ) enggak bakal dilepas.
Pria 28 tahun ini memilih untuk mempertahankan motor 2 tak yang telah menemaninya sejak bangku SMP ini.
"Terlanjur sayang, buat klangenan, belajar otak-atik motor pertama kali ya bareng motor ini soalnya," jawabnya.
Bahkan, ia lebih memilih membuatkan motor modifikasi baru untuk konsumennya ketimbang harus melepas motor kesayangannya tersebut.
(Baca Juga : Yamaha RX-King 2009 Kilometer Nol Dijual, Masih Bungkusan Plastik Pula)
"Daripada beli motor saya, mending saya buatkan motor modifikasi seperti itu yang nilainya sama," ucapnya dikutip GridOto dari TribunJogja.com.
Alasan kolektor berani menawar harga tinggi rupanya juga bukan tanpa alasan.
Motor modifikasi milik Erik ini telah memiliki ubahan spesifikasi yang mumpuni untuk race dan menggunakan part yang full racing.
"Seri cobra saat ini juga sedang jadi primadona, banyak yang cari, makanya harganya lumayan," katanya.