GridOto.com - Pembalap tim Toro Rosso, Alexander Albon, berharap Thailand akan bisa menggelar ajang balap F1.
Pria kelahiran Inggris yang turun dengan bendera Thailand ingin F1 mengikuti jejak MotoGP yang telah menggelar seri balap di negara asalnya.
F1 memang belum pernah sama sekali menggelar balapan di Thailand.
Tetapi, tahun depan F1 akan menggelar salah satu seri balap di negara asia tenggara lainnya yakni Vietnam.
(Baca Juga : Lewis Hamilton Berharap Sebastian Vettel Tampil Perkasa di F1 2019)
Bagi pria 22 tahun itu, digelarnya seri Vietnam akan membuat dirinya merasa lebih dekat dengan rumah.
"Jelas, Vietnam menjadi tuan rumah tahun depan dan itu satu langkah lebih dekat," kata Albon dilansir GridOto.com dari GPblog.
"Itu memberi saya setidaknya sesuatu yang mirip dengan perlombaan di negara saya," sambung Albon.
Albon merupakan pembalap Thailand yang kedua pada ajang balap F1.
(Baca Juga : Otorace: Tim Williams F1 Dipastikan Absen Hari Pertama Tes Barcelona)
Sebelumnya Thailand juga sempat memiliki pembalap F1 pada era 50-an yakni Prince Bira yang turun di 19 seri balap kala itu.