Pasar Motor Bebek Memang Kecil di Indonesia, Tapi Tidak untuk Dua Daerah Ini

Muhammad Ermiel Zulfikar - Rabu, 13 Februari 2019 | 08:45 WIB

Ilustrasi, Yamaha MX King 150 Facelift (Muhammad Ermiel Zulfikar - )

GridOto.com - Penjualan motor bebek di 2018 lalu tidak seindah seperti tahun sebelumnya di Indonesia, bahkan cenderung menurun dari tahun ke tahun.

Bisa dibilang, mengecilnya pasar untuk motor bebek tidak lepas dari beralihnya minat konsumen ke produk skuter matik (skutik) yang semakin populer.

Kendati demikian, ada dua daerah yang masih memiliki konsumen setia terhadap motor yang juga akrab disebut moped ini.

Seperti yang diungkapkan oleh Minoru Morimoto, selaku Presiden Direktur PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

(Baca Juga : Penjualan Motor Naik di 2018, Adira Finance Kecipratan Manisnya) 

"Pasar motor bebek di Indonesia memang kecil saat ini," ujar pria yang akrab Morimoto ini beberapa waktu lalu.

"Tapi untuk daerah seperti di Kalimantan dan Sulawesi, bebek masih banyak penjualannya dan konsumen setianya masih cukup banyak," imbuhnya.

Morimoto menambahkan, kedua daerah tersebut, khususnya seluruh konsumen motor bebek di seluruh wilayah Tanah Air juga penting bagi Yamaha.

"Jadi Yamaha tetap konsisten untuk memberikan produk terbaik di segmen tersebut, meski pasarnya cenderung kecil saat ini," tutup Morimoto.

(Baca Juga : Pilihannya Tinggal Sedikit, Ini Daftar Harga Motor Bebek Terbaru Februari 2019)