GridOto.com - Saat ini Suzuki memang belum punya gacoan untuk bermain di segmen sport fairing 250 cc dua silinder.
Padahal di Indonesia tiga pabrikan Jepang sudah punya andalannya sendiri-sendiri, seperti Yamaha dengan New R25, Kawasaki punya New Ninja 250, dan Honda yang dengan CBR250RR.
Berdasarkan hal itu wajar kalau jadi ada spekulasi kalau Suzuki juga tengah menyiapkan motor untuk bertarung di segmen ini.
Bahkan Young Machine, media otomotif asal Jepang kerap membuat renderan prediksi desain dari sport fairing Suzuki ini, yang diduga akan bernama Suzuki GSX-R250.
(Baca Juga : Hewan Kecil Ini Sukses Bikin Suzuki GSX-R150 Mogok, Yuk Kita Atasi!)
Nah, renderan terbarunya ternyata juga sudah dibuat lo.
Dengan livery Ecstar seperti yang ada di motor Suzuki pada balap MotoGP, menurut GridOto.com sih tongkrongannya oke nih.
Headlampnya terasa ada aura dari GSX-R150, namun dengan bagian sisi mika headlamp yang lebih lebar.
Selain itu sokbreker upside down juga dijejalkan untuk mengapit roda depannya, yang disematkan cakram jenis wavy disc dengan sensor ABS.
(Baca Juga : Otorace: Resmi Dilaunching, Inilah Suzuki GSX-RR MotoGP 2019)
Terlihat juga GSX-R250 ini menggunakan sasis jenis tubular, yang mirip dengan Honda CBR250RR.
Fairing samping dibuat cukup rapat menutup mesin yang dipakainya.
Tangki juga terlihat cukup besar, yang sepertinya menggunakan kondom.
Tidak lupa joknya berjenis split seat dengan buritan yang lancip.
(Baca Juga : Starter Elektrik Suzuki GSX 150 Series Bermasalah? Coba Cek Bagian Ini)
Kemudian swing arm terlihat berbentuk banana, dengan knalpot yang desainnya mirip dengan GSX-R150.
Tentunya dalam membuat renderan ini juga enggak sembarangan ya.
(Baca Juga : Substitusi Throttle Body Suzuki GSX 150 Series, Bisa Setel Pakai Obeng)
Pasalnya blue print yang diduga milik GSX-R250 ini juga sempat bocor lo, makanya desainnya bisa dijadikan acuan renderan.
Menurut sobat GridOto.com gimana nih kalau Suzuki GSX-R250 nanti benar-benar akan lahir dengan wujud seperti renderan di atas?