Cewek Banget! Yamaha Fino Pakai Baju Pink, Kakinya Sampai Melar

Fedrick Wahyu - Minggu, 10 Februari 2019 | 19:33 WIB

Modifikasi Yamaha Fino bergaya Japanese Style (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Mana mungkin ada orang yang enggak nengok kalau Yamaha Fino satu ini lagi lewat dijalan.

Warnanya saja mencolok banget dan lain dari pada yang lain yaitu merah muda.

Kelir yang cewek banget ini menutupi hampir semua bodi skutik Yamaha ini.

Boxzaracing.com
Semua bodinya pakai warna ping

Mulai dari bodi-bodi plastiknya hingga jok serta pelek dilabur dengan warna yang feminim.

(Baca Juga : Yamaha Fino Ngebet Perang! Modal Cat Hijau dan Pasang Sespan)

Motor skutik yang dimodifikasi ke arah japanese style ini tak hanya menarik dari sisi warnanya saja lo.

Lihat aja kaki belakangnya yang melar jadi panjang banget itu, terkesan low rider deh jadinya.

Boxzaracing.com
Kakinya jadi melar ala low rider