Lagi Viral Biker Enggak Terima Ditilang, Bongkar Bodi Honda Scoopy Kayak Ngupas Pisang

Vincensia Enggar Larasati - Kamis, 7 Februari 2019 | 12:22 WIB

Seorang pria mengamuk karena enggak terima ditilang polisi, Kamis, (7/02/2019). (Vincensia Enggar Larasati - )

GridOto.com - Adanya peraturan berlalu lintas memang ditujukan agar terciptanya ketertiban menekan angka kecelakaan.

Seperti aturan untuk membawa surat-surat berkendara maupun mengenakan helm.

Namun, masih banyak yang melanggar himbauan atau aturan itu, terutama di kalangan anak-anak muda.

Walaupun memang enggak semua anak muda sering berperilaku aneh, tetapi faktanya banyak kalangan milenial yang menjadi pelaku pelanggaran dalam berlalu lintas.

(Baca Juga : Ingat, Ini Penggunaan GPS yang Bakal Ditilang Polisi)

Seperti video yang dilihat GridOto.com dari akun Instagram @pauull_21, seorang pemotor ngamuk karena enggak terima ditilang.

 
 
 
View this post on Instagram

Kena tilang tapi nggak begitu juga mas ???? Kurang sadar hukum sepertinya . Pada hari kamis tanggal 7 February 2019 pukul 06.36 lokasi di jalan letnan soetopo serpong, anggota satlantas polres tangsel an bripka oky memberhentikan pelanggar yang berusaha melawan arus karena menghindari petugas yg sedang melaksanakan pengaturan lalu lintas di putaran pasar modern bsd. Bripka oky melaksanakan penindakan dengan memberikan surat tilang, selanjutnya Pelanggar marah dan membentak-bentak petugas serta merusak kendaraannya sendiri. Pelanggaran lalu lintas : - melawan arus - Tidak menggunakan helm - Tidak dapat menunjukkan sim - Tidak membawa stnk

A post shared by Fahrul sudiana (@pauull_21) on

Pria berkaos putih tersebut tampak merusak Honda Scoopy dengan cara dibanting berkali-kali.

Tidak hanya itu, dihadapan polisi tersebut Ia terus merusak motor berkelir merah putih tersebut dengan cara 'dipreteli'.

Benar-benar ngamuk sejadi-jadinya tuh!

(Baca Juga : Video Pemotor Adu Mulut dan Tantang Polisi, Karena Enggak Terima Ditilang)

Dalam keterangan di video tersebut, insiden terjadi di Jalan Letnan Soetopo Serpong, Tangerang Selatan, Kamis pagi (7/02/2019).

Polisi berusaha menghentikan pelanggar yang berusaha melawan arus karena menghindari petugas yang sedang melaksanakan pengaturan lalu lintas di putaran Pasar Modern BSD.

Pria tersebut melakukan aksi nekatnya dengan merusak motornya karena melawan arus, tidak menggunakan helm, serta tidak dapat menunjukkan SIM dan STNK.

Video ini langsung viral dan banyak akun Instagram menggunggahnya kembali.

Netizen juga turut berkomentar melihat aksi nekat pemotor tersebut;

asqiaaaa___ Kesihan cewe nya nangis” wkwwkw????????????

naufal.fatih Bantuin ancurin om jangan videoin aja????

laras_srn Kalo marah sama ceweknya.. dibanting gt jg kah?.. serem amat ????

qurniania ???????????? ngamuk an berarti ornge ngeriiii????????

 
 
 
View this post on Instagram

Selain parkir di bawah terik matahari, menguningnya warna mobil bisa juga diakibatkan dari kotoran yang menempel lama. Kotoran di jalan yang terus dibiarkan menempel akan meningggalkan bercak yang merusak cat. So, untuk mencegahnya selalu bersihkan mobil bila dirasa kotoran sudah menempel. Semoga bermanfaat bro, dan selalu kunjungi GridOto.com (klik link di bio) #tips #tipsotomotif #catmobil #merawatmobil #gridoto #gridmotor #otomotif #otomania #otoseken #otorace #otomotifweekly #motorplus #jip #gridnetwork #goH

A post shared by GridOto (@gridoto) on