Berniat Bore Up Yamaha R15 Jadi 177 Cc ? Siapkan Dana Segini!

Isal - Jumat, 25 Januari 2019 | 20:15 WIB

Bore up kit CLD 62 mm buat Yamaha R15 (Isal - )

GridOto.com - Berencana bore up Yamaha R15 jadi 177 cc? simak hal berikut ini.

Supaya aman untuk dipakai harian maupun turing, pilihan bahan bore up kit enggak boleh asal.

"Bore up kit ceramic (keramik) juga sudah oke buat harian atau turing," ujar Galang, anggota Yamaha R15 Kaskus Rider (R15ER) kepada GridOto.com.

"Saya sudah buktikan, soalnya setiap seminggu sekali saya harus pulang ke Salatiga dari Semarang sekitar 50 Km dan enggak masalah," tambahnya. 

(Baca Juga : Awas ! Sembarangan Pakai Cover Radiator Bisa Bikin Motor Overheat)

Ada beberapa pilihan bore up kit yang berbahan keramik.

"Ada bikinan BRT dan CLD untuk yang lokal dan buatan UMA atau TDR yang impor. Hampir semuanya sudah berbahan keramik," ujar mahasiswa yang tinggal di Semarang, Jawa Tengah.

Biar enggak penasaran, berikut beberapa barang yang harus dibeli saat bore up jadi 177 cc.

Beberapa komponen hanya menjadi pelengkap untuk ubahan.

(Baca Juga : Cakram Suzuki GSX 150 Series Perlu Ganti? Ini Pilihan Substitusinya)