GridOto.com - Sudah bukan rahasia, ban kendaraan balap termasuk di MotoGP, harus mencapai suhu yang tinggi untuk mendapat performa yang optimal.
Hal itu menjaga ban motor MotoGP mendapat traksi maksimal di atas aspal.
Makanya pembalap MotoGP bisa miring dengan sebegitunya saat menikung.
Untuk menjaga suhu, ban harus dimasukkan ke dalam alat pemanas paling tidak selama satu jam.
(Baca Juga : Repsol Honda Ketar-ketir Jelang MotoGP 2019, Ini Penyebabnya)
Bahkan di beberapa kondisi, ban harus dipanaskan sampai dengan dua jam.
Hal itu untuk menjaga temperaturnya berada di 90 derajat Celsius sebelum motor meluncur ke trek.
Wow, panas banget lo itu sob, dengan suhu segitu saja air sudah mendidih.
Eh, tunggu dulu, itu belum seberapa, setelah masuk trek biasanya suhu ban akan naik sampai dengan 100 derajat Celsius.
Suhu itu adalah suhu ideal untuk ban depan.
Sedangkan ban belakang malah lebih tinggi lagi, sampai 120 derajat Celsius sobat GridOto.
Panas banget tuh.
Habis balapan, jangan langsung disentuh pakai tangan sob, hehe.