GridOto.com - Modifikasi Daihatsu Ayla milik Ricko Hartanto dari Bekasi masih berlanjut.
Pada artikel sebelumnya sudah diulas mengenai ubahan pada sektor bodi juga area kabin yanng dibuat bergaya elagan.
Nah bagian kaki-kaki ternyata juga enggak luput dari ubahan nih sob biar tampil ceper mepet ke aspal.
(Baca Juga : Daihatsu Ayla Seken Masih Ramai Peminat, Berapa Harganya Sekarang?)
Resep yang diberikan ternyata cukup simpel kok mulai dari penggantian per. "Per belakang saya pakai Daihatsu Gran Max kemudia dipotong biar makin ceper,"kata Ricko.
"Kemudian hub belakang tambahin ring biar terlihat camber," tambah Ricko.
Selain suspensi yang dibuat lebih ceper, pelek dan ban tak Agya ini juga ikut diganti.
Untuk pelek menggunakan Prospeed ukuran 15 inci model bintang yang dibungks ban Falken 175/55 R15.
(Baca Juga : Pipinya Disetrum, Daihatsu Ayla Milik Sopir Taksi Online Dibawa Kabur)
Ubahan pada sektor kaki-kaki ini tentunya menunjang tampilan sektor bodi yang sudah diubah.
Mulai dari cutting sticker hingga body kit yang comot dari Agya TRD S. Mantap!
Data modifikasi:
Kaki-kaki:
Ban Falken 175/55 R15,
Pelek Prospeed 15x(7+8,5) inci,
Per belakang Daihatsu Gran Max potong
Eksterior:
Cutting stiker custom
Stiker karbon kap mesin
Bumper Toyota Agya TRD-S
Side skirt Agya TRD-S
Spoiler belakang custom
Headlamp custom projector HID + LED
Artikel serupa telah tayang di otomotifnet.gridoto.com dengan judul "Daihatsu Ayla X Asal Bekasi Berani Gaul Di Mana-Mana, Ini Modalnya"