GridOto.com - Setelah resmi meluncurkan R17 Pro pada 3 Januari 2019 lalu, Oppo menggelar penjualan perdananya pada 17-20 Januari 2019.
Penjualan perdana Oppo R17 Pro digelar di Laguna Atrium Mal Central Park, Jakarta Barat.
Oppo R17 Pro punya berbagai keunggulan nih sob, salah satunya memiliki sistem pengisian baterai super cepat.
Fitur tersebut yaitu SuperVOOC Flash Charge, yang mampu mengisi baterai hingga 40 persen dalam waktu 10 menit.
(Baca Juga : Baca Juga : Dimensinya Besar, Oppo R17 Pro Sebaiknya Masuk ke Tas Saat Dibawa Touring)
Aryo Meidianto, PR Manager Oppo Indonesia pun mengungkapkan fitur ini sangat cocok bagi para bikers atau pengendara lainnya saat berpergian jauh atau sedang touring.
"Ketika touring ada dimana para bikers beristirahat sejenak, ngumpul di warung kopi atau semisalnya, saat istirahat kan waktunya enggak lama karena harus melanjutkan perjalanan," ucap Aryo kepada GridOto.com.
"Nah di warung kopi kan semua juga mau nge-cas saat baterainya berkurang, jadi keuntungan pakai R17 Pro ini adalah cukup dengan waktu 30 menit ngecas, handphonenya akan penuh kembali, jadi enggak rebutan sama yang lain," sambungnya.
Ia pun mengklaim setelah baterai full, handphone bisa digunakan dalam waktu yang lama.
"Tahannya tergantung pemakaian, kalau touring pakai GPS ya mungkin 10 jam masih bisa bertahan, tapi kalau enggak ya 14 jam itu masih bisa," jelasnya.
Keren kan...ohiya, Oppo R17 Pro ini dibanderol Rp 9,9 juta.