Berikutnya, Jokowi juga menyinggung soal pembangunan ruas-ruas jalan di daerah perbatasan yang telah dibangun.
"Kemudian jalan perbatasan, dulu enggak pernah sama sekali kita urus, sekarang baik di Papua. Kalimantan, NTT, ada kurang lebih 3.194 kilometer yang telah kita bangun, karena perbatasan adalah wajah Indonesia," ungkap dia.
Infrastruktur lain yang juga disebutkan adalah bendungan, dimana menurut data Jokowi sudah ada 8 bendungan selesai dikerjakan, serta masih ada 58 lagi yang masih dalam proses pengerjaan.
Terakhir, yaitu perumahan. Indonesia, kata Jokowi, mengalami kekurangan rumah sebanyak 13 juta unit, terutama untuk anak-anak muda.
(Baca Juga : Cek Status Mobil atau Motor Bekas Bisa Modal HP, Begini Caranya!)
Untuk itu, pemerintah membangun 1,4 juta unit rumah selama tahun 2015 dan 2016.
Di tahun berikutnya, pemerintah membangun 800.000 unit rumah untuk pekerja muda. Sementara itu, 1 juta unit rumah berhasil dibangun di tahun 2018.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jokowi: Tahun 2019 Akan Terbangun 1.850 Kilometer Jalan Tol".