Suzuki Baleno Hatchback Facelift Dikabarkan Akan Dirlis Akhir Januari?

Dida Argadea - Rabu, 9 Januari 2019 | 11:45 WIB

Wujud Suzuki Baleno hatchback facelift (Dida Argadea - )

GridOto.com - Sosok Suzuki Baleno hatchback facelift sempat tertangkap kamera di India.

Dibandingkan dengan versinya yang beredar sekarang, memang tampak beberapa ubahan yang ada pada Suzuki Baleno hatchback baru ini.

Ubahan yang ada di antaranya pada bumper depan, yang posisi penempatan foglamp-nya menjadi terpisah dari air dam.

Kemudian aksen krom di gril-nya juga kena sedikit sentuhan, menjadi tipis di bagian tengahnya dan tebal di bagian sisi-sisinya.

(Baca Juga : Sempat Tertangkap Kamera, Ini Hasil Renderan Suzuki Baleno Hatchback Facelift)

Dilansir dari Indianaitosblog.com, Suzuki Baleno hatchback facelift ini diperkirakan akan dirilis pada bulan 27 Januari 2019 mendatang di India.

Dari minimnya ubahan yang terlihat, diprediksi ubahan pada Suzuki Baleno Hatchback hanya bersifat minor facelift.

GaadiWaadi.com
Suzuki Baleno hatchback facelift terlihat di jalanan

(BACA JUGA: Baca Juga : Sosoknya Terlihat di Jalan, Inikah Suzuki Baleno Hatchback Facelift?)

Mesin yang akan diusungnya pun diduga kuat masih pakai mesin lawasnya, yakni K12M berkapasitas 1.200 cc.

Sementara varian dieselnya akan menyusul tahun 2020 mendatang.

Kira-kira Suzuki baleno hatchback ini bakalmasuk ke Indonesia enggak ya?