Menolak Tua, Yamaha RX 100 Tampil Beringas Pakai Gaya Scrambler

Fedrick Wahyu - Senin, 7 Januari 2019 | 21:00 WIB

Yamaha RX100 custom scrambler dari Nomad Motorcycles (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Gaya kustom scrambler memang bikin tampilan motormu jadi macho banget, apalagi kalau motornya 2-tak.

Contohnya adalah garapan builder India, Nomad Motorcycles dengan basis mesin Yamaha RX100.

Motor ini mengalami modifikasi hampir di seluruh bagian termasuk untuk mesin. 

Nomad Motorcycles (via 350cc.com)
Yamaha RX100 custom scrambler dari Nomad Motorcycles

Untuk rangka sudah dibuatkan subframe anyar demi mendapatkan stance yang lebih datar dan posisi riding agresif.

(Baca Juga : Motor 2-Tak Galak: Yamaha RX-Z Disulap Jadi Cafe Racer, Bodinya Besi Semua)

Rombakan rangka ini juga diikuti dengan pemasangan dudukan anyar bagi suspensi monoshock dari swingarm anyar hasil custom.

Kaki-kaki depan juga tak ketinggalan ikut upgrade dengan penggantian suspensi yang berdiameter lebih besar.

Nomad Motorcycles (via 350cc.com)
Yamaha RX100 custom scrambler dari Nomad Motorcycles

Sudah tak tampak lagi tangki bawaan dari RX100, digantikan dengan hasil custom yang memiliki bentuk ala flat tracker.

Kemudian ada sebuah jok tipis dengan pola jahitan “roti sobek” untuk melengkapi gaya klasik.